MotoGP

Hasil FP2 MotoGP Valencia

WWW.MASTERPREDIKSISKOR.COMTidak seperti latihan bebas 1 (FP1), jalannya latihan bebas 2 (FP2) MotoGP Valencia di Sirkuit Ricardo Tormo hari Sabtu (12/11/2021), berlangsung pada trek kering. Alhasil para pembalap bisa menggunakan ban slick. Jalannya FP2 MotoGP Valencia pun berlangsung sangat ketat, utamanya pada lima menit terakhir.

Jack Miller, Pol Espargaro dan Pecco Bagnaia bergantian menempati posisi pertama. Namun pada akhirnya pembalap Ducati, Jack Miller berstatus pembalap tercepat pada FP2 MotoGP Valencia. Jack Miller membukukan 1 menit 30,927 detik atau unggul sangat tipis, 0,012 detik dari pembalap Repsol Honda, Pol Espargaro. Adapun posisi ketiga diisi pembalap Ducati lainnya, Pecco Bagnaia. Lalu urutan keempat dan kelima diisi Alex Rins dan Jorge Martin.

Sayangnya pembalap yang akan pensiun selepas balapan MotoGP Valencia, Valentino Rossi masih begitu kesulitan pada FP2. Setelah memutuskan untuk tidak turun pada FP1, Valentino Rossi hanya menempati posisi 21 atau buncit pada FP2 MotoGP Valencia. Hasil kontras ditunjukkan rekan setimnya di Petronas Yamaha SRT, Andrea Dovizioso. Untuk kali pertama sejak mengendarai motor Yamaha YZR-M1, ia tembus sepuluh besar. Andrea Dovizioso menempati posisi sembilan dan untuk sementara masuk kategori pembalap yang langsung lolos ke Q2.