Lewis Hamilton Akui Max
WWW.MASTERPREDIKSISKOR.COM – Pembalap Mercedes, Lewis Hamilton, kalah dari Max Verstappen dan harus puas finis kedua di F1 GP Amerika Serikat, Senin (25/10/2021) dini hari WIB. Hamilton pun mengakui Verstappen tampil lebih oke. Dalam balapan yang berlangsung di Circuit of the Americas (COTA), Lewis Hamilton start dari posisi kedua. Pembalap asal Inggris itu langsung tancap gas, dan menyalip Max Verstappen yang menempati pole position pada tikungan pertama.
Meski beberapa kali mampu memimpin, Lewis Hamilton tak mampu menyalip Verstappen pada lap-lap akhir balapan. Strategi pit yang diterapkan Red Bull untuk Max Verstappen berjalan sukses. Hamilton akhirnya hanya mampu finis di peringkat kedua dengan catatan waktu 1 jam 34 menit 37.885 detik. Dia tertinggal 1.333 detik dari Verstappen yang berhasil meraih podium juara.
Hasil tersebut membuat Lewis Hamilton masih berada di tempat kedua klasemen sementara pembalap dengan nilai 275,5. Pembalap dengan koleksi tujuh gelar juara dunia F1 itu tertinggal hingga 12 poin dari Max Verstappen di peringkat teratas.
Lewis Hamilton mengakui balapan di F1 GP Amerika Serikat kali ini jauh lebih sulit. Selain itu, dia tak menampik keunggulan Max Verstappen sepanjang balalan dan juga strategi yang diterapkan oleh Red Bull. Itu adalah balapan yang sangat sulit. Saya harus memberi selamat kepada Max Verstappen. Saya start dengan baik dan memberikan segalanya, tetapi mereka Red Bull unggul akhir pekan ini dan kami tidak bisa berbuat lebih banyak,” ujar Hamilton seperti dilansir Motorsport. Saya harus berterima kasih kepada tim untuk pit stop yang hebat. Mereka telah melakukan pekerjaan besar sepanjang akhir pekan,” tambahnya